Wisatawan Asal Malang Hilang di Bromo Begini Kronologinya

Wisatawan Asal Malang Hilang di Bromo Begini Kronologinya
Sumber Gambar : kompas.com

Seorang wisatawan dinyatakan hilang di kawasan gunung bromo, Jawa Timur pada Minggu 19 Juni 2022. Roni Nur Efendi berusia 20 tahun seorang warga desa Mangliawan, Kecamatan Pakis Kabupaten Malang, Jawa Timur, awalnya pergi ke Bromo bersama teman-temannya pada Sabtu 18 Juni 2022 pukul 22.00 WIB.

Roni dan juga kawan-kawan nya berangkat via nongkojajar, kabupaten Pasuruan, Jawa Timur dan mereka tiba di Bromo pada dini hari.Namun pada Minggu sekitar pukul 09.00 WIB  Roni berpamitan untuk pulang terlebih dahulu.

Selang 10 menit kemudian, Roni mengirimkan pesan untuk meminta bantuan kepada temannya, bahkan Roni sempat membagikan lokasi terakhirnya, Karena meminta bantuan, teman-temannya langsung bergegas kelokasi dimana temannya memberi petunjuk lokasi yang dibagikan oleh Roni.

Namun teman-teman Roni tidak menemukan keberadaan Roni sampai akhirnya salah satu temannya dikabari oleh Roni bahwa sudah ada keluarganya dari Jabung, Kabupaten Malang yang datang menjemput.

Namun sekitar pukul 15.00 WIB teman-teman Roni terkejut karena keluarga Roni menanyakan kabar Roni yang belum pulang kerumah. Sekitar pukul 12.38 WIB petugas Taman Nasional Bromo Tengger Semeru menemukan sebuah motor Suzuki satria FU dengan nomor polisi N 5851 ECZ yang diduga milik Roni. Motor tersebut ditemukan di kawasan Bukit Emprit.

Selengkapnya kompas.com

Post a Comment for "Wisatawan Asal Malang Hilang di Bromo Begini Kronologinya"